BASINGBE.com – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi melalui Satuan Lalulintas Kepolisian Resort Kota (Polresta) Jambi melakukan rekayasa sosial dalam rangka merubah perilaku masyarakat Jambi, dengan memasang tulisan ” DITUTUP SELAMA PPKM “.
Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo saat dikonfirmasi Selasa malam menyebutkan kegiatan rekayasa ini dilakukan ditempat favorit yang biasa dijadikan masyarakat Jambi bersantai di wilayah Kota Jambi, sehingga bisa dijadikan tempat berkerumun.
” Dari pantauan selama 4 hari terakhir terlihat pengurangan kerumunan sampai 90% dari biasanya,” ujar Jenderal Bintang Dua tersebut.
Untuk lokasi yang dilakukan rekayasa sosial sementara ini di sepanjang pedestrian jalan Soemantri Bojonegoro, Pedestrian Tugu Keris sampai Taman Remaja dan sepanjang Beringin, lanjut Kapolda.